DI MANA BELI ASURANSI YANG TEPAT?


Beberapa kali diundang oleh perencana keuangan, membuat a
ku beberapa kali menulis tentang sistem perencanaan keuangan. Ada beragam sistem perencanaan keuangan, yang membuat seseorang di era moderen ini menjadi "lebih terjamin" dibanding yang tidak membuat perencanaan keuangan sama sekali.

Manajemen atau perencanaan keuangan di dalam keluarga tradisional, biasanya dipegang dan diolah oleh ibu atau istri. Namun, di jaman yang lebih maju seperti sekarang, di mana kedua posisi suami dan istri rata-rata bekerja, perencanaan dan pengolahan keuangan ini bisa dirembug bersama.

Salah satu sistem perencanaan keuangan paling tua di dunia adalah asuransi. Sebenci apa pun kita sama asuransi dan menabung, jasa asuransi dewasa ini menjadi salah satu layanan yang wajib untuk dimiliki. 

Pasalnya?
  1. Minimalisir resiko
  2. Uangnya tak dapat digunakan sesuka hati
  3. Jaminan pengembalian berlipat ganda di tahun mendatang
  4. Banyak kreditor yang memberikan produk mereka jika kita sudah diproteksi asuransi
Sayangnya, saking derasnya informasi, kita jadi galau merisau, banyaknya produk-produk layanan asuransi yang disediakan oleh berbagai perusahaan bikin kita kesulitan mencari layanan yang tepat dengan kebutuhan, right!

Nah, untuk itu ada beberapa broker atau penyedia jasa keuangan yang menyajikan pilihan layanan, salah satunya futuready
Futuready adalah broker asuransi pertama di Indonesia yang memegang lisensi resmi dari OJK dengan nomor KEP/518/NB.1/2015 pada tanggal 18 Juni 2015.
Futuready ini dikemas dalam bahasa yang "gue banget". Kalo petugas asuransi yang suka telpon atau datang ke rumah biasanya serius dan ngebetein #eeeh.. maka membaca website futuready ini, kita seolah mengalami sendiri deh, kebutuhan dan solusinya.

Oya, jasa broker asuransi ini pun tersedia online. Buka saja www. futuready.com terus kita bisa buka "daftar keinginan" kita di masa yang akan datang.

Contohnya?

Tuh, ilustrasinya lucu ya?
Kepikirannya gitu kan... muda keren, tua tetap keren. Solusinyaaa?


Jadinyaaa... tadaa! 
Ya iyalah, tua sakit-sakitan trus bokek, mana ada keren-kerennya! Udah gitu uang pensiunnya tiap bulan habis buat .. bayar listrik (-__-)'


Perlu tahu! Futuready ini bukan website penyedia jasa asuransi, ya.. Futuready ini hanya memberikan layanan supaya kita mudah memilih jasa asuransi yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan. 

Di website ini, kita juga bisa belajar banyak hal yang berhubungan untuk tentukan tujuan hidup kita. 

Apa saja sih, secara globalnya?
  • Belajar tentang keuangan
  • wellness 
  • konsultasi online dengan para ahli futuready yang paham betul cara mengelola keuangan atau saran jasa asuransi yang tepat
Ada berapa penyedia jasa asuransi di futuready?

Di futuready, beberapa perusahaan penyedia jasa asuransi sudah bergabung dengan futuready. 

Para penyedia jasa ini sudah berkomitmen untuk tidak memihak pada perusahaan mereka. Calon konsumen jadi serasa mendapat jaminan, bahwa ini hanya partner. Hanya penyedia informasi, ngga maksa beli produk A atau B. Nah, saat kita sudah siap membeli, kita ditawarkan asuransi terbaik untuk kebutuhan kita!

Untuk para jasa asuransi, nama-nama besar asuransi di Indonesia bahkan dunia tersedia. Tapi, sekali lagi kita berhak pilih-pilih mana yang lebih sesuai.

Salah duanya : 
  • Asuransi jaga Diri
  • AIG

CARA MEMILIH ASURANSI YANG TEPAT DENGAN FUTUREADY

  • Filtering
  1. Melalui filter, kita bisa mengatur jumlah nominal setoran yang harus dibayarkan
  2. Kita juga bisa menentukan jumlah klaim asuransi yang diinginkan.
  • Tentukan Premi 
  • Masukkan data diri (usia dan jenis kelamin)
  • Masukkan email
  • Lihat jumlah yang disarankan, jika oke, beli atau pesan jasa asuransi yang telah ditentukan
  • Ada fitur kalkulator, kalau tidak pasti, kalkulasi saja dulu sendiri
  • Transfer dana
Sekilas futuready
Futuready ini adalah bagian dari [Aegon] Group yang bermarkas di Den Haag, Belanda. Resmi diluncurkan ke publik pada tahun 2013 yang didirikan oleh Sendy. 


Futuready.com didirikan dengan alasan, membantu Indonesia mengerti asuransi dan memberikan akses yang lebih mudah ke produk Asuransi yang lebih baik. 

Loh, kok membantu mengerti asuransi? Iya soalnya dari jumlah penduduk yang ratusan jiwa itu (240 juta jiwa), yang terproteksi baru sekitar 28,8 juta jiwa (12 persen). Penetrasi asuransi juga baru sekitar 1.8 persen (719 ribu jiwa)

Nah...
masih banyak loh, peluang untuk para broker asuransi. Semangaat!

12 komentar

  1. keren ya ada supermarket asuransi, praktis dan mudah milih2nya

    BalasHapus
  2. menarik nih secara emang lagi nyari2 asuransi kesehatan

    BalasHapus
  3. bagus ini informasinya. asuransi kesehatan memang perlu dimiliki untuk zaman sekarang. Terima kasih salam kenal mba

    BalasHapus
  4. Dimanapun beli nya asuransi, jangan perna lupa untuk ikutan BPJS kesehatan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Toss kak cumi. Iya yang paling penting adalah asuransi kesehatan

      Hapus
  5. Oh, aku tau ini futuready, baru kemaren lihat2 dan membandingkan produk asuransi traveling di sana

    BalasHapus
  6. hihii, entah kenapa ya kalo ditelponin sama orang asuransi suka bikin bete :D
    Tapi dengan adanya futuready, kebetean bisa hilang. Baiklah.. thanks ya infonya :)

    BalasHapus
  7. Sampai sekrang aku pribadi sama sekali belum pernah ikut asuransi, tapi infonya menarik neh, makasih ya dan salam kenal

    BalasHapus
  8. Ikut asuransi saat kerja di luar negeri aja. Jadi TKW ��

    BalasHapus
  9. Jadi paham nich, dr pd lewat telepon gak maksud yaa...

    BalasHapus

TERIMAKASIH SUDAH MEMBACA BLOG NENG TANTI (^_^)